Official Twitter of FBBN 2013Facebook Festival Bunga dan Buah Nusantara 2013Google Plus Festival Bunga dan Buah Nusantara 2013RSS Feed Festival Bunga dan Buah Nusantara 2013Email Festival Bunga dan Buah Nusantara 2013
Home » » Indonesia Bakal Serbu Tiongkok dengan Buah Tropis

Indonesia Bakal Serbu Tiongkok dengan Buah Tropis

Written By FBBN IPB on Monday, March 18, 2013 | 4:50 PM

JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menargetkan pada tahun ini akan mulai melakuan ekspor buah tropis Indonesia ke tiongkok. Ekspor buah tropis ini merupakan bagian dari strategi Menteri BUMN Dahlan Iskan yang mencetuskan Revolusi Orange sebagai cara Indonesia membalas serbuan produk Tiongkok yang membanjiri tanah air. 
Deputi Industri Primer Kementerian BUMN, Zamkani, mengatakan bahwa saat ini PTPN VIII yang mendapat mandat untuk menghasilkan buah-buahan tropis telah menyediakan lahan seluas 3000 hektar guna ditanami buah manggis dan durian. Nantinya buah-buahan yang dihasilkan akan diekspor ke China. 
Zamkani mengakui, panen manggis dan durian memang butuh waktu lama. Namun di sela waktu tersebut, lahan untuk tanaman manggis dan durian juga akan ditanami pisang dan pepaya.

“Nah untuk manggis dan durian belum bisa ekspor tahun ini, kan berbuahnya lama. Sementara pisang dan pepaya dulu, ini bisa di ekspor tahun ini, karena kan buahnya musiman,” ujar Zamkani di Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (3/1).

Dipaparkannya, PTPN VIII akan menggunakan lahan di daerah Cipularang yang sebelumnya digunakan untuk kebun teh. Konversi lahan teh menjadi tanaman tropis ini dilakukan karena lahan tersebut sudah tidak cocok digunakan untuk kebun teh sejak adanya jalan tol yang menghubungkan Jakarta dan Bandung itu.

Tak hanya itu PTPN VIII juga akan mengaet IPB. “PTPN VIII ini orientasi kita untuk ekspor atau setidaknya substitusi impor. Nanti kita akan kerjasama juga dengan IPB,” pungkasnya.

Sebelumnya Dahlan pernah mengatakan, Tiongkok selama ini mendapatkan buah tropis dari Vietnam, Thailand, Filipina. Menurutnya, buah tropis Indonesia jauh lebih bagus dibanding buah-buahan dari tiga negara di Asia Tenggara itu. Sebab, iklim di tiga negara itu adalah semi tropis.

Untuk itu Dahlan mengajak semua pihak “menyerang balik” Tiongkok dengan buah tropis Indonesia. “Kita akan tanam durian, manggis, mangga. Tapi untuk tahap awal kita fokus dulu sama durian dan manggis. Karena China sangat menyukai manggis dan mereka tidak bisa menanam manggis. Vietnam, Thailand, Filipina kurang sekali produksi nya,” tegas Dahlan. (chi/jpnn)

Share this article :

0 comments:

Post a Comment



 
Developed By : Bostio Mini PRO
Copyright © 2013. FBBN 2013 - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modified by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger